Kapolsek Metro Menteng Braiel Rondonuwu Tekankan Kerja Presisi

banner 468x60

Kapolsek Metro Menteng Braiel Rondonuwu Tekankan Kerja Presisi

 

Jakarta Pusat, Cosmopolitanpost.com

 

AKBP Braiel Arnold Rondonuwu, Kapolsek Metro Menteng yang baru, berencana melakukan pengecekan wilayah dan rapat koordinasi dengan jajaran Kecamatan Menteng untuk mempersiapkan pengamanan bulan Ramadan.

“Sebagai Kapolsek yang baru, saya akan mengenal wilayah hukum Menteng secara menyeluruh, termasuk potensi-potensi kerawanan, untuk menentukan langkah-langkah pencegahan yang tepat,” kata AKBP Braiel Arnold Rondonuwu dalam wawancara dengan media.

Ia juga meminta waktu untuk mengadakan rapat koordinasi dengan jajaran Kecamatan Menteng untuk membahas persiapan pengamanan menjelang dan selama bulan Ramadan. “Kita akan memetakan wilayah dan potensi-potensi kerawanan, menentukan langkah-langkah antisipatif dan pencegahan, serta menempatkan personel sesuai dengan rencana kegiatan dan kebutuhan pengamanan di lapangan,” ujarnya.

AKBP Braiel Arnold Rondonuwu berharap dapat menjaga wilayah hukum Menteng agar tetap aman dan kondusif, sehingga masyarakat dapat menjalankan aktivitas dengan tenang, damai, dan nyaman.

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *