Jakarta, Cosmopolitanpost.com
Jakarta, 12 Januari 2026 – Duta Besar Prancis untuk Indonesia, Timor-Leste, dan ASEAN, Y.M. Fabien Penone, meresmikan Klub Galette des Rois, (12/1/26) Senin, pukul 18.30 di Wisma Dubes Prancis.
Acara yang diselenggarakan perdana di Indonesia ini, mempertemukan para pembuat roti dan chef pastry yang menawarkan galette di outlet mereka yaitu anggota pendiri klub serta pecinta kuliner dan perwakilan dari dunia bisnis dan pemerintahan.
Melalui acara ini, yang juga turut dihadiri Menteri Pariwisata Indonesia, Widiyanti Putri Wardhana, serta para undangan mendapat kesempatan untuk mengenal dan menikmati kue ikonik Prancis ini.
Peresmian Klub Galette des Rois ini merupakan bagian dari upaya yang lebih luas untuk menyoroti minat bersama antara Prancis dan Indonesia di bidang gastronomi.
Tak hanya sebagai pendorong pertukaran budaya, kreativitas, dan daya tarik, namun juga sebagai kelanjutan dari Pekan Gastronomi Prancis yang secara tradisional diselenggarakan setiap tahun pada bulan Oktober.
Klub Galette des Rois bertujuan untuk memperkenalkan dan mempromosikan tradisi budaya Prancis yang ikonik, yakni kue galette des rois (King’s Cake).
Asal-usul galette dapat ditelusuri kembali ke perayaan Romawi kuno terkait dengan titik balik matahari musim dingin dan pembaruan alam.
Kini, kue ini dikonsumsi sekitar Hari Epifani (6 Januari), merupakan sebuah tradisi yang telah mengakar dalam kehidupan budaya Prancis dan dinikmati sebagai momen kebersamaan dan berbagi.
Setiap tahun, hampir 60 juta galette terjual di Prancis dan hampir satu buah per orang dalam waktu tiga minggu saja!
Di luar Prancis, tradisi ini juga dirayakan di belahan dunia lain, termasuk beberapa negara Eropa, Kanada, dan Amerika Latin.
Di Asia, galette des rois sangat terkenal di negara-negara seperti Jepang dan Korea, dan semakin populer di Asia Tenggara, terutama di Kamboja dan Singapura.
Seiring dengan semakin banyaknya masyarakat Indonesia yang menyukai croissant dan kue-kue puff pastry lainnya, galette des rois secara alami menemukan tempat spesial di hati masyarakat Indonesia dengan perkembangan apresiasi terhadap budaya bakery Prancis.
Galette des rois sendiri adalah kue pastry berlapis yang diisi dengan krim almond dan di dalamnya tersembunyi sebuah figurin kecil yang dikenal sebagai “la fève”.
Siapa pun yang menemukannya akan dinobatkan sebagai “Raja” atau “Ratu” untuk sehari, sebuah tradisi yang menyenangkan dan seru untuk mendorong kebersamaan dan interaksi.
Secara luas, klub Galette des Rois bertujuan untuk menyelenggarakan pertemuan dan acara rutin seputar tradisi ini, berkontribusi pada pertukaran budaya, dan memperkuat ikatan persahabatan antara Prancis dan Indonesia melalui gastronomi.
Di edisi perdana ini, total 18 restoran berpartisipasi sebagai anggota klub, tersebar 3 kota yaiitu dari Jakarta, Yogyakarta dan Bali.
[Red-Hendra]











